Standar Nasional Indonesia
SNI 4800:2011: Spesifikasi Aspal Cair Tipe Penguapan Cepat
Aspal cair tipe penguapan cepat dibuat dari aspal dan bahan pelarut yang akan menguap pada saat digunakan. Aspal cair Tipe penguapan cepat digunakan sebagai bahan perekat antara lapisan pada perkerasan jalan lama dengan lapisan baru yang akan dihampar (lapis ikat) atau sebagai bahan perkerasan jalan lainnya. Karena sebagai bahan perekat atau bahan jalan maka mutu aspal cair tersebut sangat menentukan keberhasilan pekerjaan di bidang jalan.
Spesifikasi ini dimaksudkan sebagai acuan dan pegangan pelaksana serta produsen dalam menilai mutu aspal cair tipe penguapan cepat atau memproduksi aspal cair penguapan cepat untuk bahan jalan, agar diperoleh aspal cair yang memenuhi persyaratan fisik untuk perencanaan dan pelaksanaan peningkatan atau pembangunan jalan.
0000000351 | R 658.4013 BAD s | Library Pusperkim (Folder 7) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain